midi skirts

10 Model Midi Skirts

Salah satu baju bawahan adalah rok. Rok pun ada beberapa jenisnya. Salah satunya adalah Rok midi atau Midi Skirts. Ciri-cirinya adalah pada panjangnya. Jatuh antara lutut dan betis. Dalam sejarahnya rok midi ini merupakan lambang kebebasan wanita di sekitar tahun 20 an. Bergeser dari rok klasik tradisional di barat yang panjang menyentuh lantai. Jadi rok yang lebih pendek hingga sebetis, yang memudahkan pergerakan dan langkah penggunaanya. Seiring dengan kegiatan wanita yang mulai ambil peran aktif dalam masyarakat. Ada yang berprofesi sebagai wartawan, artis pemain film hingga pekerja kantoran. Hingga kini pemakaian rok midi ini sering pada acara resmi formal dan merupakan bentuk kesopanan. Midi skirt sekarang berkembang jadi beragam model sebagai berikut. 

A Line Midi Skirt

Dengan model potongan yang melebar dari pinggang ke bawah. Membentuk siluet mirip huruf A. Bergaya klasik dan elegan. Kesannya merampingkan pinggang pemakainya. Biasanya rok midi model A ini terbuat dari bahan ringan. Dalam hal ini seperti katun atau chiffon. Bisa untuk acara formal maupun santai.

Pleated Midi Skirt

Dipenuhi dengan lipatan. Dengan gaya feminin dan anggun. Pleated midi skirt ini mudah dipadupadankan. Bisa dikenakan bersama dengan blus atau kemeja.

Wrap Midi Skirt

Rok sebetis ini dilengkapi dengan hiasan tali penutup yang diikat di sisi pinggang. Wrap midi skirt ini fleksibel. Bisa disesuaikan dengan ukuran pinggang pemakainya. Cocok digunakan untuk berbagai bentuk tubuh pengguna. Kesannya santai modis.

Pencil Midi Skirt

Biasanya terbuat dari kain yang memiliki bahan yang agak kaku dan cukup berat. Dengan potongan ketat yang membentuk tubuh. Mulai dari bagian pinggang hingga lutut. Memberi kesan profesional dan elegan. Sehingga sering digunakan untuk acara formal. Dikenakan wanita pekerja kantoran. Sering dibuat dalam warna-warna gelap dan klasik. Seperti variasi coklat, hitam, hingga abu-abu dan biru tua. Biasanya dipadupadankan dengan atasan kemeja dan blazer pendek sepinggang khas wanita.

Asymmetrical Midi Skirt

Model potongannya tidak simetris. Bisa bentuk hemline yang miring atau melengkung. Desainnya unik. Berkesan modern dan edgy.

Flared Midi Skirt

Dengan potongan yang melebar. Memiliki volume yang lebih besar di bagian bawah. Berkesan playful dan ringan. Cocok dikenakan pada acara santai atau saat liburan.

Button Front Midi Skirt

Terdapat aksen hiasan deretan kancing di bagian depannya. Biasanya terbuat dari bahan denim. Juga katun. Maupun linen. Kesannya chic kasual.

Tiered Midi Skirt

Terdapat beberapa lapisan atau tingkatan kain pada rok midi model ini. Kesannya boho dan girly. Tiered midi skirt ini sering diberi hiasan dengan pola atau warna yang cerah. Cocok untuk acara bersantai.

Satin atau Silk Midi Skirt

Rok midi ini dibuat dari bahan satin atau sutra. Kesannya mewah dan elegan. Biasanya dikenakan pada saat makan malam formal atau acara pesta.

Denim Midi Skirt

Terbuat dari bahan denim. Dengan kesan kasual yang modis. Sering digunakan pada acara santai sehari-hari. Biasa dipadupadankan dengan atasan sederhana. Dalam hal ini seperti kaus atau sweater.

Itulah ragam midi skirts dewasa ini.

More From Author

harga genset perkins

4 Tips Memilih Harga Genset Perkins Untuk Kegiatan Pabrik

Ilustrasi Komponen Genset Filter

4 Jenis Filter Yang Perlu Anda Siapkan Saat Mencari Komponen Genset

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *