kargo logistik indonesia

Ingin Menggunakan Jasa Kargo Logistik Indonesia? Persiapkan Berbagai Hal Berikut

Mengirim berbagai barang besar dan berharga menggunakan jasa kargo tentu bukanlah hal yang sederhana. Terdapat berbagai hal yang perlu dipersiapkan dan diperhatikan dengan baik sebelum Anda mempercayakan berbagai jenis barang Anda pada kargo logistik Indonesia pilihan Anda dan berikut penjelasannya.

Kemas Barang Seaman Mungkin Dengan Kargo Logistik Indonesia

Untuk memastikan barang-barang Anda aman selama proses pengiriman, kemaslah barang-barang yang akan dikirim serapi dan seaman mungkin. Jika barang tersebut bisa rusak terkena air seperti kertas dan pakaian, pastikan bungkus di dalam plastik yang aman baru masukkan ke dalam kardus. 

Sedangkan untuk barang-barang yang mudah pecah, pastikan Anda menggunakan pelindung-pelindung seperti kardus kuat, bubble wrap, atau bahkan kayu. Tidak hanya itu, pastikan tidak ada celah di dalam wadah yang bisa membuat barang pecah belah bergeser dan rusak. Isi celah-celah yang ada dengan plastik, kardus, kertas atau buble wrap.

Dokumen Pengiriman

Jika ternyata Anda sedang mengirim barang menggunakan kargo logistik Indonesia ke luar negeri, berbagai dokumen tambahan tentu saja akan diperlukan. Untuk itu, pastikan Anda sudah menyiapkan dokumen-dokumen seperti surat jalan, surat izin ekspor/impor, dokumen asuransi jika diperlukan, dan juga daftar kemasan atau biasa disebut dengan packing list. 

Biaya Pengiriman

Biaya tentu saja adalah salah satu hal utama yang perlu dipersiapkan. Pastikan Anda sudah mengetahui dengan pasti berapa biaya pengiriman yang nantinya akan dibayarkan. Pastikan biaya sudah disampaikan dengan transparan sehingga nantinya Anda tidak kaget karena tiba-tiba harus membayar sesuatu yang tidak pernah disampaikan terlebih dahulu sebelum barang-barang dikirimkan.

Ketahui Peraturan Bea Cukai

Khusus untuk pengiriman kargo logistik Indonesia ke luar negeri, Anda juga disarankan untuk mengetahui berbagai jenis peraturan bea cukai yang berlaku. Hal ini penting untuk diketahui dan dipelajari supaya Anda siap karena mungkin beberapa barang Anda akan mendapatkan biaya tambahan ketika sampai di negara tujuan sesuai dengan peraturan bea cukai yang berlaku di sana. 

More From Author

office outfit

Tampil Stylish dan Profesional dengan Office Outfit yang Tepat

jual genset silent

Mengetahui Sejumlah Tips Beli Genset

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *